Ketika kita mempunyai rumah, pasti ada bagian area-area rumah yang paling sering di renovasi karena kebanyakan aktivitas kita berada di area tersebut. Tidak hanya itu, perlu hal-hal penting untuk dipahami bahwa dengan adanya renovasi di area-area tersebut, pastinya akan membuat efisiensi ruang gerak dan tata rumah menjadi lebih baik.

Nah, sebenarnya apa saja sih, area-area yang sering di renovasi? Yuk kita lihat area-areanya!:

1. Area Dapur
Dapur sering juga dikenal sebagai jantung rumah, karena banyak aktivitas yang kita lakukan di area dapur. Sebut saja memasak dan mencuci piring, semua dilakukan di area dapur. Perlu adanya mobilitas yang baik agar Kita memiliki ruang gerak yang cukup ketika beraktivitas.

Ini sebabnya dapur menjadi area yang sering di renovasi. Tata letak meja counter dan ruang gerak sangatlah penting untuk diperhatikan. Selain itu, dengan banyaknya aktivitas, furniture dan peralatan di area dapur juga perlu diperbaiki atau diperbaharui waktu ke waktu.


2. Area Kamar Mandi
Selain dapur, area kamar mandi juga penting untuk diperhatikan dan di perbaharui. Area ini juga kerap kali memerlukan renovasi yang cukup sering terutama pada saluran air maupun keramik lantai dan dinding yang sudah usang. Renovasi pada area ini, haruslah cepat dan tepat dilakukan mengingat area kamar mandi adalah area vital yang sangat sering digunakan oleh penghuni rumah.


3. Area Tempat Tidur
Kenyamanan dalam area tidur sangatlah penting. Sebut saja tata letak tempat tidur, lemari pakaian, atau juga lampu tidur - semua harus memiliki ruang gerak yang cukup dan juga memiliki estetika yang santai. Pastikan pencahayaan tetap cukup dan juga agar ruangan memiliki suasana yang nyaman. Biasanya renovasi kamar tidur terjadi pada kamar anak yang mulai beranjak remaja atau dewasa.

 

3. Area Atap

Tentunya bagian yang seringkali kita lewati adalah bagian atap rumah. Atap rumah, walau tidak memerlukan banyak renovasi, tetap memerlukan pilihan yang baik untuk menciptakan suasana sejuk di rumah. Pilihan atap seperti Onduline classic atau Onducasa dapat menjadi pilihan agar rumah tetap nyaman, karena atap tipe ini juga bisa menjaga dari kebisingan dari faktor luar (seperti contohnya hujan).

 

Dari semua area di atas, mana yang paling penting untuk direnovasi dengan segera? Siapkan budget yang cukup untuk merenovasi rumah dan cocokkan dengan interior plan ya!