Atap merupakan bagian dari konstruksi yang berfungsi sebagai penutup sebuah bangunan. Bukan hanya untuk melindungi rumah dari panas dan hujan, atap juga berperan dalam meningkatkan eksterior rumah. Dimana atap bahan PVC menjadi salah satu jenis yang populer digunakan. Pada pembahasan kali ini akan dijelaskan solusi Onduline untuk atap PVC rumah anda, supaya dapat mengoptimalkan fungsinya.


Mengenal Apa Itu Atap Jenis PVC


Atap rumah jenis PVC merupakan pilihan bagus apabila anda ingin mempunyai tempat tinggal dengan pencahayaan bagus. PVC sendiri adalah material plastik yang bahannya kemudian sedikit dikeraskan. Karakteristik plastiknya masih ada sehingga sifatnya lentur dan mudah dibentuk. Harganya ekonomis sehingga dapat mengurangi biaya konstruksi bangunan rumah.


Komposisi atap jenis PVC ini memiliki perlindungan anti UV dengan profile bergelombang dan datar. Permukaannya bening dan transparan sehingga memudahkan cahaya matahari masuk ke dalam rumah. Itulah kenapa atap tersebut memungkinkan anda lebih hemat energi, karena cahaya alami dapat meminimalisir penggunaan energi listrik yang berlebihan.


Perbedaan Atap Jenis PVC dan uPVC


Selain atap PVC, atap jenis uPVC juga populer digunakan untuk kanopi garasi dan ruang jemur pakaian. Bahkan bahan ini bisa digunakan untuk rumah kaca atau green house yang dimanfaatkan sebagai perkebunan. Karena kedua bahan tersebut sifatnya transparan sehingga mampu memaksimalkan cahaya matahari yang masuk.


Meski begitu, PVC dan uPVC tentu merupakan dua bahan yang berbeda. Sesuai namanya, uPVC (Unplasticized Polyvinyl Chloride) tidak mengandung bahan aditif pembuat plastik. Tidak seperti PVC yang masih mempertahankan sifat plastiknya, uPVC punya ketahanan yang lebih baik pada api maupun listrik dan sangat kokoh.


Karakter yang dimiliki atap uPVC yaitu atap ini mampu menolak panas hingga 71% karena tahan sinar UV. Atap juga kedap suara dan mampu mengurangi hingga 20 db transmisi kebisingan karena hujan deras. Ketahanannya mencapai 90% lebih baik terhadap asam dan basa, sehingga tahan korosi serta tidak mudah berkarat.


Beberapa kelebihan yang ditawarkan atap uPVC dibandingkan atap PVC yaitu lebih tahan lama dan kuat. Sehingga atap begitu awet, bahkan disebut sebut mampu bertahan hingga lebih dari 10 tahun pada lokasi dengan cuaca yang ekstrem. Mengingat daya tahannya yang kuat, maka atap termasuk rendah perawatan dan tidak mudah bocor. Bahkan anda bisa membersihkannya dengan mudah.


Solusi Onduline untuk Atap Jenis PVC


Onduline punya solusi bagi anda yang ingin menggunakan atap transparan seperti PVC. Tersedia Onduplast Classic, atap uPVC dengan dinding ganda bergelombang yang dirancang untuk meredam suara dan mengurangi panas. Insulasi panasnya sangat baik dan tidak berkarat, cocok untuk rumah rumah di iklim tropis seperti Indonesia, termasuk rumah yang dibangun di pinggir pantai.


Anda bisa mengaplikasikannya pada teras, garasi, kanopi, carport, maupun bangunan tambahan lainnya seperti atap gudang yang terpisah dari rumah utama. Bahkan atap uPVC cocok digunakan di bangunan komersial dan bangunan umum seperti gedung olahraga, pertokoan, mall, dan lain sebagainya.


Selain atap uPVC, solusi Onduline untuk atap PVC rumah anda bisa dilihat pada produk Onduclair PC 95 atau Onduvilla Clear Tile. Atap dengan bahan polikarbonat yang transparan ini memungkinkan cahaya masuk secara optimal ke dalam rumah. Transparansinya hingga 90%, namun sudah memiliki anti UV sehingga tidak terasa panas.


Penggunaan energi yang berlebihan memang tidak baik karena dapat mempengaruhi lingkungan. Oleh karena itu, menggunakan atap transparan dapat menjadi solusi untuk menghemat energi. Onduline punya solusi untuk anda, dimana anda bisa menggunakan atap transparan uPVC atau bahan polikarbonat yang tidak panas. Tertarik ?

 

call center onduline


 

Solusi Onduline untuk Atap PVC Rumah Anda