Baja ringan yang bersifat lebih kaku namun mampu menopang beban berat meskipun bobotnya ringan, merupakan salah satu terobosan baru sebagai bahan bangunan untuk rumah. Atap baja ringan ini belakangan semakin banyak dijadikan pilihan oleh masyarakat. Oleh karena itu, yuk kenali macam macam harga atap baja ringan berdasarkan ukurannya berikut.


Macam Macam Atap Baja Ringan


1. Baja Ringan Kanal C

Sesuai dengan namanya, baja ringan kanal C mempunyai bentuk yang menyerupai huruf C. Biasanya tipe baja ringan ini digunakan sebagai material penyusun rangka atap, karena punya daya tahan yang kuat untuk menahan langit langit. Baja ringan akan berubah menjadi bentuk kotak yang saling menguatkan hanya dengan menggabungkan dua batang baja secara berhadapan.


Secara umum, baja ringan kanal C memiliki ukuran 7,5x3,5 cm dengan panjang 6 meter dan ketebalan 0,1-1 mm. Dengan standar ukuran tersebut anda bisa menghitung kebutuhan atap rumah sesuai luas langit langit bangunan. Harganya bervariasi, namun rata rata masih cukup terjangkau.


2. Baja Ringan Taso atau Truss

Macam macam harga atap baja ringan yang cukup terjangkau lainnya yaitu baja ringan taso atau truss. Tipe ini juga tidak kalah populer digunakan untuk rangka atap bangunan atau rumah, dimana baja ringan ini akan membantu memperkuat tiang dan kuda kuda. Selain itu, baja ringan kaso juga seringkali digunakan sebagai rangka utama pada struktur bangunan.


Di pasaran, anda bisa menemukan baja ringan kaso jenis profil W dan profil C dengan ketebalan sekitar 0,8 mm-1 mm. Yang membedakan antara baja ringan kaso profil W dan profil C yaitu umumnya profil C memiliki ukuran yang lebih kecil. Jadi anda akan membutuhkan lebih banyak bahan bangunan apabila menggunakan truss profil C tersebut.


3. Baja Ringan Hollow

Untuk pemasangan plafon, baja ringan hollow termasuk sering digunakan. Supaya lebih kuat, biasanya plafon dengan tipe baja ringan ini akan dilapisi kembali dengan aluminium dan zinc. Rangka baja ringan dengan lapisan aluminium dan zinc dikenal dengan istilah hollow galvalum gypsum dan plafon.


Keunggulan tipe baja ringan ini yaitu tahan rayap, tidak merambat api, dan anti korosi. Harga atap baja ringan masih tergolong kategori sedang alias cukup terjangkau, sehingga banyak dipilih. Apalagi karakternya ringan dan termasuk sebagai bahan bangunan yang kuat. Di pasaran, anda bisa menemukan hollow model 2x4 dengan ukuran 15x30x0,3 dan hollow model 4x4 dengan ukuran 30x30x0,3. 


4. Baja Ringan Reng

Untuk menahan genteng, biasanya baja ringan reng akan dipasang dengan posisi melintang. Selain menahan genteng, tipe ini juga seringkali dimanfaatkan untuk mengatur jarak antar barisan genteng tersebut. Sehingga pemasangan genteng pun akan memiliki posisi yang lebih rapi dan tampak estetik.


Ukuran baja ringan reng umumnya tampak lebih tipis dibandingkan jenis lainnya. Meski begitu, daya tahannya tidak perlu diragukan. Harga atap baja ringan reng juga masih cukup terjangkau dengan panjang sekitar 6 meter. Namun lebarnya biasanya berbeda, ada reng kecil (48x30x600 mm) dan reng besar (58x30x600 mm).

Itu dia beberapa macam atap baja ringan berdasarkan jenis dan ukurannya. Setiap tipe pun memiliki ukuran yang berbeda beda, sehingga dapat disesuaikan dengan kebutuhan masing masing. Rangka atap baja ringan sangat cocok untuk menahan berbagai macam genteng, termasuk genteng bitumen yang belakangan banyak digunakan secara luas oleh masyarakat. Daya tahannya baik sehingga bangunan awet dan tahan lama.
 

call center onduline

 

Yuk Kenali Macam Macam Harga Atap Baja Ringan Berdasarkan Ukurannya